Pengukuhan Pemuda Maluku Bersatu PBD
SORONG-Penjabat Gubernur Papua Barat Daya, Dr. Drs. Mohammad Musa'ad, M.Si menghadiri deklarasi pengukuhkan Pemuda Maluku Bersatu Papua Barat Daya, bertempat di gedung Lambertus Jitmau, minggu malam (18/06/2023).
Dalam Sambutannya ia menyampaikan bahwa pemuda adalah simbol pesatuan, kesatuan dan cinta damai, cinta kebersamaan, karena bersatu itu lebih indah.
Pemprov PBD di usia yang masih muda ini (6 bulan 9 hari) Pj. Gubernur mengajak seluruh unsur untuk bersatu dan bermitra dgn pemerintahan. Hilangkan perbedaan karena Tuhan menciptakan kita sama, dan manusia memiliki kodrat yang sama dimana Tuhan mengatur dan mengajarkan hukum kasih bagi kita.
Slogan Papua Barat Daya "Kitorang Kuat Karena Kitorang satu", telah lebih dahulu di lakukan oleh Pemuda Maluku Bersatu, yaitu bersatu itu kuat atau utuh, berpisah itu runtuh, sehingga kekuatan menjadi modal utama.
Prinsip pela gandong bisa sampai di Fak-Fak, Raja Ampat, Maluku Utara dan sekitarnya adalah bukti bahwa pengaruh masuknya pemerintahan maupun agama juga dari maluku, karena banyak penginjil di tanah Papua berasal Maluku.
Deklarasi ini dihadiri oleh Bupati Raja Ampat, Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Plt. Asisten I Kota Sorong yang mewakili Walikota Sorong, dan perwakilan etnis yang berasal dari Maluku