• Dipublish Oleh: Administrator
  • Dipublish Pada: October 24, 2023

Pj Gubernur Serahkan Bantuan Hibah Kepada Bawaslu PBD

Penjabat Gubernur Papua Barat Daya, Dr. Drs. Mohammad Musa’ad, M.Si, melakukan rapat tertutup bersama Bawaslu Papua Barat Daya, bertempat di Resto Layar Gading Kota Sorong, Selasa (24/10/2023)

Dalam pertemuan ini Penjabat Gubernur secara simbolis menyerahkan bantuan hibah kepada Bawaslu Papua Barat Daya, guna mendukung penuh penyelengaraan serta pengawasan Pesta Pemilihan Umum di tahun 2024 nanti.

Pj Gubernur berharap, hibah yang diserahkan dapat dipergunakan sebagaimana mestinya, terutama membantu Bawaslu dalam menjalankan tugas sebagai pengawas Pemilu.

Turut hadir mendampingi Penjabat Gubernur, Asisten II Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Setda Papua Barat Daya.